Majalah kampus pada dasarnya diterbitkan untuk dibaca oleh calon pembaca atau untuk siapa media tersebut diterbitkan. Suatu majalah akan dibaca bahkan akan dicari orang kalau isinya sesuai dengan kebutuhan mereka. Untuk itu majalah harus mampu untuk mengetengahkan materi tulisan yang menarik. Selanjutnya suatu majalah akan disukai oleh pembacanya jika memeperhatikan beberapa hal terkait sebagai berikut.
- More efficient to read
- Response to different levels of readers interest
- Personality useful to readers,
- Targeting niche audiences more efficiency
Untuk dapat mencapai sasaran tersebut ada beberapa hal yang perlu mendapatkan perhatian para pengelolanya yang salah satu diantaranya adalah faktor bahasa. Seperti diketahui bahasa yang baik mempunyai ciri – ciri antara lain : Jelas – lugas – singkat – benar dan menarik. Sedangkan majalah yang abik itu mempunyai ciri antara lain :
- Tulisannya berbobot
- Tulisannya ringan
- Tulisan yang menambah pengetahuan
- Profil
- Informasi
- Pembahasan suatu masalah dan hiburan
Barangkali yang menjadi masalah majalah kampus adalah bagaimana mewujudkannya kedalam tampilan majalah. Untuk itu pengalaman dan pengetahuan serta ketekunan lah yang menjadikan para pengelolanya mempunyai kemampuan untuk menterjemahkan menjadi wujud dari majalah yang dinanti – nantikan terbitnya oleh para pembacanya. Apalagi kalau berbicara mengenai jurnal maka faktor hiburan tentu akan sulit dimasukkan kedalamnya. Oleh karena itu kemampuan para pengelola majalah kampus yang dituntut agar isi jurnal bersifat ilmiah tetapi juga enak dibaca sehingga dapat menjadi bacaan “hiburan” bagi mereka yang berkepentingan.
Majalah kampus merupakan terbitan yang diusahakan oleh perguruan tinggi maupun masyarakat kampus untuk kepentingan intern atau untuk kepentingan masyarakat kampus sendiri. Karena itu isi maupun bentuk tampilannya sangat dipengaruhi oleh kepentingan kampus yang bersangkutan di samping waktu terbitnya juga sangat bervariasi seseai dengan kemampuan masing – masing kampus. Selain itu jumlah majalah kampus untuk setiap perguruan tinggi juga sangat bervariasi sesuai dengan bentuk perguruan tinggi yang menerbitkannya.
Majalah kampus yang diterbitkan oleh perguruan tinggi dapat dikelompokkan menjadi 4 (empat) jenis antara lain sebagai berikut:
- Berita Kampus
Berita Kampus merupakan suatu terbitan yang diusahakan oleh pihak perguruan tinggi yang isinya merupakan berita atau informasi yang diperlukan oleh masyarakat kampus. Umumnya isi berita kampus menyangkut peraturan – peraturan, peristiwa yang terjadi serta kegiatan kampus yang dilakukan masyarakat kampus. Majalah jenis berita kampus ini diterbitkan oleh perguruan tinggi yang lumayan besar, baik dilihat dari jumlah mahasiswa nya maupun dari lokasi kampusnya. Sehingga penyebaran informasi beritanya cukup efektif melalui terbitan ini walaupun demikian tidak semua perguruan tinggi menerbitkan berita kampus
- Majalah Ilmiah
Majalah ilmiah merupakan terbitan umum terdapat di setiap perguruan tinggi karena majalah jenis ini dapat menampung semua tulisan ytang dapat dikategorikan sebagai tulisan ilmiah. Majalah seperti ini di terbitkan oleh tingkat rektorat atau yang sederajat dengan itu guna menampung aspirasi masyarakat kampus khususnya bagi mereka yang berkeinginan untuk menulis. Majalah jenis ini materi tulisannya dapat berasal dari semua bidang ilmu pengetahuan sehingga sangat membantu para tenaga pengajar, oleh karena itu majalah jenis ini sangat umum diterbitkan oleh setiap perguruan tinggi. Isi majalah ilmiah ini umumnya tidak hanya dari satu bidang ilmu pengetahuan saja tapi tulisan yang dimuat berasal dari beberapa bidang ilmu pengetahuan sesuai dengan fakultas yang dimiliki oleh universitas yang bersangkutan.
- Jurnal
Jurnal merupakan terbitan yang isinya hanya berasal dari satu bidang disiplin ilmu dan biasanya diterbitkan oleh fakultas atau jurusan maupun program. Artinya bahwa jurnal hanya berisi atau memuat materi tulisan yang berasal hanya dari satu disiplin tertentu atau rumpun ilmu tertentu misalnya jurnal teknologi, jurnal hukum, jurnal manajemen transport.
Untuk penerbitan jurnal ini dibutuhkan persyaratan yang lebih ketat dibandingkan dengan majalah ilmiah misalnya dalam hal isi atau materi tulisan hanya yang berupa hasil penelitian lapangan, studi kasus dan hasil penelitian kepustakaan. Jurnal disamping hanya memuat satu bidang ilmu juga penerbitannya harus konsisten dan tampilannya harus demikian. Kalau edisi terbitnya adalah enam bulanan maka waktu penerbitannya harus mengikuti waktu tersebut. Begitu juga dengan hal – hal lain seperti jumlah halaman, Penomoran halaman, tampilan ukuran dan hal lainnya.
- Majalah Mahasiswa
Majalah Mahasiswa merupakan majalah kampus yang diterbitkan oleh lembaga kemahasiswaan, isinya kebanyakan ditujukan untuk kepentingan mahasiswa. Umumnya majalah ini kurang dapat dimanfaatkan untuk tenaga pengajar karena majalah ini tidak terakreditasi secara ilmiah. Isi majalah tersebut lebih pada sisi informasi khususnya yang berkaitan dengan aktivitas mahasiswa, baik yang bersifat intra kurikuler maupun yang ekstra kurikuler. Penerbitan majalah ini lebih didorong oleh aktivitas perorangan atau keinginan sesaat ketimbang program kemahasiswaan.
Keywords Terkait:
pers kampus – majalah buletin jurnal kampus – publikasi jurnal – media pembelajaran kampus – tips membuat majalah jurnal media kampus – jurnalis kampus – universitas negeri dan swasta – tata kelembagaan pers kampus – cara membuat rencana kerja jurnalis kampus – kerja sama team – penentuan tema jurnal kampus – contoh surat pengajuan proposal pers kampus ke dekan fakultas dan rektorat universitas – visi dan misi media kampus – dokumentasi resmi kampus – fungsi majalah kampus – manajemen majalah bulletin jurnal kampus – cara editing majalah – membuat cover depan – tips mengatur layout jurnal majalah bulletin kampus – cara distribusi majalah kampus
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar